Kenapa orang takut perubahan? Jawaban singktnya adalah karena ia termakan hasutan setan. Bayangan kegagalan di masa lalu dan kekhawatiran tentang masa depan. Padahal semua berubah.
Apa yang luar biasa saat seorang bayi bertambah tinggi dan berat? Tidak ada. Karena memang demikian adanya. Sudah semestinya. Sudah lumrah bagi semua makhluk Allah untuk tumbuh dan berkembang.
Perubahan Itu Wajar
Apa yang luar biasa dari seorang manusia ketika ia tua, kekuatan tubuhnya berkurang? Tidak ada. Karena memang begitu adanya. Sudah lumrah bagi manusia yang makin tua makin kurang kemampuan dan kebisaannya.
Begitu juga dengan segala perubahan yang terjadi di dunia. Tidak ada yang luar biasa. Kaya menjadi miskin, miskin menjadi kaya raya. Tidak ada yang luar biasa. Karena memang begitulah dunia. Semua serba berubah.
Baca juga: Apakah yang Harus Kita Lakukan ketika Mendapat Ujian dari Allah?
Maka jangan terlalu gampang kaget, risau dan khawatir bila terjadi perubahan. Tidak ada yang luar biasa dari sebuah perubahan. Karena kita sendiri, manusia juga bisa menjadi seperti sekarang ini karena kita berubah.
Justru yang aneh bila kita tidak berubah. Air yang menggenang dan tidak bergerak akan menjadi sarang penyakit.
Allah, Dialah yang menciptakan kamu dari keadaan lemah, kemudian Dia menjadikan (kamu) sesudah keadaan lemah itu menjadi kuat, kemudian Dia menjadikan (kamu) sesudah kuat itu lemah (kembali) dan beruban. Dia menciptakan apa yang dikehendaki-Nya dan Dialah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Kuasa. (QS. Ar Ruum: 54)
Manusia yang tidak menggerakkan ototnya akan kehilangan ototnya. Diam tidak
berubah itu tidak sesuai dengan fitrah manusia dan perjalanan hidup di dunia.
Jangan Takut Berubah
Sahabatku, berubah itu lumrah dan wajar. Jangan takuti. Karena kita takut atau berani menghadapi perubahan, perubahan tetap terjadi. Kita khawatir atau tenang menghadapi perubahan, perubahan akan tetap terulang.
Renungkanlah sejenak perjalan hidup manusia. Dalam satu hari, pasti ada banyak yang berubah. Mulai dari pagi menjadi siang, berangsur sore dan ditutup malam.
Semuanya sudah jelas berubah. Bila kita khawatir dengan berubahnya waktu, waktu tetap berjalan dan tetap berubah. Lalu apa yang membuat kita risau?
Itu hanyalah bisikan-bisikan setan. Mereka membuat kita takut dengan membayangi kegagalan di masa lalu atau ketidakpastian akan masa depan. Padahal semua ketakutan dan kekhawatiran itu tidak membawa manfaat.
Jangan takuti perubahan. Sadarlah bahwa perubahan itu pasti terjadi dan sikap kita terhadap perubahan itu yang seharusnya jadi perhatian utama. Perubahan memang seharusnya tidak luar biasa.
Sekali lagi kenapa orang takut perubahan? Ia percaya hasutan syetan. Keyakinannya terhadap Allah mengendur. Takut itu apakah memberi manfaat? Tidak. Sebaliknya ia memberi mudharat. Semoga Allah menjaga iman kita.
Wallahu a’lam.